September 2024, takdir mempertemukan kami lewat dunia maya. Tiga bulan saling mengenal, lalu kami kembali pada kehidupan masing-masing. Namun, rencana Tuhan selalu lebih indah dari rencana manusia.
Hingga pada 2 Maret, cerita ini kembali berawal. Kami kembali bertegur sapa, dan pada 6 April, kami bertemu untuk pertama kalinya. Pertemuan sederhana yang membuka jalan untuk langkah yang lebih bermakna.
Beberapa hari setelahnya, kami sepakat menjaga hati, merajut niat, dan memohon restu kepada-Nya. Singkat cerita, cinta yang tumbuh kini mengikat janji dalam sebuah pertunangan pada 1 Juni.
Biarkan takdir menulis kisah ini, doa yang menguatkan langkah, dan cinta yang memayungi perjalanan. Kini, pertanyaan “siapa” dan “kapan” telah menemukan jawabannya.
Mari kita melangkah bersama, saling menguatkan, saling membahagiakan.