"Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar- benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir." (Qs. Ar-Rum 21)
Assalaamu'alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh
Segala Puji Bagi Allah SWT yang telah menjadikan hambanya hidup berpasang-pasangan. Dengan memohon Ridho, Rahmat, dan Berkah Allah SWT, kami bermaksud untuk mengundang Bapak/Ibu/Saudara/i dalam acara pernikahan yang kami selenggarakan.
The Bride
Nuzlya Ramadhana, S.S.T.
Putri Pertama dari Bapak Ir. H. Fachmi & Ibu Hj. Nor Amelya, S.H.
Semua berawal dari sebuah pertemuan yang tampak sederhana—hari pertama kami masuk kantor. Tak disangka, di tengah keramaian dan kesibukan hari itu, kami saling berkenalan tanpa pernah membayangkan akan sejauh ini bersama.
Pendekatan
Seiring waktu berjalan, percakapan kami mengalir begitu alami. Di antara canda, diskusi kerja, hingga obrolan ringan, kami mulai menemukan kenyamanan yang sulit dijelaskan. Hingga akhirnya, di bulan Juli 2024, kami memutuskan untuk menjalin hubungan. Rasanya seperti menemukan teman bicara yang tepat—yang bisa mengerti tanpa harus banyak kata, yang hadir bukan untuk bersaing, tapi saling menguatkan.
Lamaran
Dan ketika rasa itu semakin dalam, kami menyadari bahwa kebersamaan ini bukan sekadar kebetulan. Pada tanggal 26 Januari 2025, kami melangkah lebih jauh dengan melangsungkan acara lamaran, sebagai bentuk niat dan keyakinan untuk membangun masa depan bersama dalam ikatan yang lebih serius.
Doa restu Anda merupakan karunia yang sangat berarti bagi kami, Dan jika memberi adalah ungkapan tanda kasih Anda, Anda dapat memberi hadiah secara cashless